Jupe Mengaku Sering Kali Menerima Banyak Teror

Posted by News Online on Monday, March 10, 2014

Jupe Mengaku Sering Kali Menerima Banyak Teror Artis peran dan penyanyi dangdut Julia Perez (33) atau Jupe mengaku telah menerima banyak teror terkait perseteruannya dengan rekan seprofesinya, Dewi Perssik alias DP, yang kini sedang menjalani hukuman tiga bulan di Rumah Tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur, sebagai akibat dari perkelahian fisik mereka di lokasi shooting film Arwah Goyang Jupe Depe pada 2011. Akunya pula, berbagai kata kotor lewat media sosial maupun layanan pesan singkat sampai ke dirinya.
"Teror itu melalui semuanya, pokoknya kata-kata yang seharusnya tidak diucapkan, cacian," kata Jupe dalam wawancara di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (5/3/2014).

Tapi, kata Jupe lagi, teror itu tidak dihiraukannya. Jupe masih memusatkan perhatiannya untuk menghadapi kabar beredar yang menuding bahwa Jupe telah menyogok seorang hakim agung Rp 700 juta melalui e-banking terkait kasus Jupe melawan DP.

"Saya fokus dulu, karena saya disikat kanan kiri, banyak yang memancing di air keruh," tutur Jupe, yang sudah lebih dulu menyelesaikan hukuman tahanan yang sama terkait perkelahian fisiknya dengan DP.
Editor :Ati Kamil

Blog, Updated at: March 10, 2014

0 komentar:

Post a Comment

Search This Blog

Blog Archive